FREELINENEWS.com | Aceh Timur – Upaya memaksimalkan pelayanan konsumen masa libur lebaran, PDAM Tirta Peusada Aceh Timur, membuka kontak layanan pengaduan konsumen untuk setiap sub wilayah palayanan dalam wilayah Aceh Timur.
Hal itu disampaikan Direktur PDAM Tirta Peusada Aceh Timur, Iskandar, SH, dalam rapat koordinasi internal yang dihadiri seluruh Kepala Cabang PDAM Tirta Peusada digelar di aula Kantor PDAM Tirta Peusada di Jln. Keude Dua, Kecamatan Darul Ikhsan Aceh Timur, Selasa (11/05/2021) pagi.
Kata Iskandar, selain membahas tentang peningkatan pelayanan konsumen, dalam rapat tersebut turut dibahas kesiapan dan kendala operasional PDAM serta evaluasi kinerja masing-masing cabang.
“Agenda utama rapat yang kita laksanakan hari ini, membahas teknis peningkatan pelayanan untuk konsumen dan pembagian tugas karyawan disetiap cabang. Mengingat lebaran Idul Fitri tahun ini masa liburnya panjang, maka kita juga membahas terkait pengaduan konsumen di masa libur ini,” papar Iskandar.
Sebutnya, untuk memenuhi layanan konsumen, PDAM Tirta Peusada Aceh Timur juga menyediakan nomor kontak pengaduan 085260047140 (Paisal) yang dapat dihubungi langsung oleh konsumen, atau menghubungi nomor petugas yang tertera dibawah ini:
“Harapan kita kepada seluruh petugas piket masa libur lebaran tahun ini dapat melayni seluruh konsumen di semua cabang dengan cepat, tepat dan maksimal,” pungkas Iskandar. (*)