FREELINENEWS.com – Lapangan sepak bola Muster Point Desa Blang Nisam yang dibangun PT. Medco E & P Malaka dipeusijuk. Kini lapangan tersebut telah dapat digunakan untuk mencetak bibit pemain bola kaki di kawasan Desa Blang Nisam, Kecamatan Indra Makmur, Kabupaten Aceh Timur.
“Hari ini setelah dipeusijuek, lapangan Muster Point Blang Nisam telah dapat digunakan seabagai base camp SSB Meteor dan generasi Desa Blang Nisam untuk mengolah bakat sebagai pemain sepak bola,” kata Ruben pelatih SSB Meteor kepada freelinenews.com, Minggu (22/07/2024).
Lanjut Ruben, lapangan berstandar nasional dengan panjang 100 meter dan lebar 80 meter. “Lapangan ini selain dapat digunakan sebagai sarana latihan anak-anak SSB Meteor, lapangan ini juga dapat digunakan untuk latihan tim sepak bola Desa Blang Nisam,” kata Ruben.
Selain itu, lapangan tersebut juga dapat digunakan untuk menjamu lawan eksibisi tim legend PT Medco E & P Malaka. “Kita berterima kasih kepada pihak perusahaan yang telah membangun lapangan MP ini, dan ini juga untuk menumbuhkan kreatifitas generasi lingkar tambang di dunia olah raga,” papar Ruben.
Hadir pada acara peusijuek lapangan MP Blang Nisam, Keuchik Blang Nisam Sabidin Yusuf, Tuha Peut Samsul Bahri, Ketua Pemuad Syahril dan Perangkat Gampong Blang Nisam lainnya.
Hadir juga Babinsa, Babinkamtibmas serta perwakilan Muspika Indra Makmur, serta lead Humas Medco E & P Malaka Maulidar Putra, leader security M. Azi Ilyas beserta team. []