FREELINENEWS.COM | ACEH TIMUR – Medco E&P Malaka kirim bantuan untuk dapur umum di kawasan Alue Ie Mirah, Kecamatan Indra Makmu, Aceh Timur.
“Ini merupakan bentuk kepedulian pihak perusahaan kepada masyarakat kami yang terendam banjir selama tiga hari,” ujar Keuchik Alue Ie Mirah, Kecamatan Indra Makmur Romy Saputra, kepada freelinenews.com, Sabtu (29/11/2025).
Romy juga mengucapkan terima kasih atas dukungan dan PT Medco E&P Malaka yang menyalurkan bantuan sembako untuk mendukung operasional dapur umum bagi warga terdampak.
“Kita salut, PT Medco E&P Malaka melalui tim tanggap daruratnya turun langsung menyalurkan paket sembako berisi beras, minyak goreng, mie instan, telur, serta kebutuhan dapur lainnya,” sebut Rommy.
Bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban warga dan memastikan dapur umum dapat terus beroperasi selama masa tanggap darurat.
Perwakilan perusahaan menyampaikan bahwa bantuan tersebut merupakan bentuk kepedulian Medco terhadap masyarakat di sekitar wilayah operasinya, sekaligus sebagai komitmen untuk hadir saat warga membutuhkan dan dalam kesulitan. []











