Aceh Timur – Upaya meningkatkan ketahanan pangan ditingkat keluarga dan pemanfaatan sistem pertanian organik, Rakan Pak Tani kembali membuat gebrakan mendirikan sebuah Kelompok Tani Wanita (KWT) di Desa Seunubok Simpang, Kecamatan Darul Aman, Kabupaten Aceh Timur.
Kelompok Tani Wanita yang diberi nama “INDAH” beranggotakan 30 orang ibu- ibu rumah tangga dalam Desa Seunubok Simpang. Desa seneubok simpang merupakan desa yang terletak dipedalaman Kecamatan Darul Aman. Kelompok di bawah bimbingan Zulfan, S.Pd atau yang sangat dikenal dengan panggilan Pak Tani atau Rakan Pak Tani itu sudah didirikan sejak sebulan terakhir.
“Ini merupakan Kelompok Wanita Tani (KWT) yang kita persiapkan sebagai ujung tombak dalam rangka mendukung Kawasan Rumah Pangan Lestari (KRPL) di Kabupaten Aceh Timur ini yang akan menghasilkan produk organik,” papar Pak Tani, kepada freelinenews.com, Minggu (27/07/2020).
Kata Pak Tani, KWT Indah Desa Seunubok Simpang, telah menyiapkan dua lokasi demplot untuk lokasi pertanian organik seperti sayur-sayuran, umbi-umbian dan tanaman palawija lainnya. “Dengan dua demplot ini nantinya dapat membantu ibu-ibu dalam menutupi kebutuhan pangan yang sehat ditengah-tengah keluarga mereka masing-masing,” kata Pak Tani.
Pembinaan KWT Indah, Pak Tani juga menggelar pelatihan pembuatan pupuk organik dan pestisida nabati yang mengunakan bahan-bahan dasar hijuan dan bahan organik lainnya seperti air umbi pisang.
“Pengunaan pupuk organik tersebut bertujuan untuk meningkatkan produksi dan pemanfaatan lahan yang ramah lingkungan, serta sehat untuk kosumsi keluarga,” ketus Putra Kelahiran Idi Rayeuk.
Tambahnya, hasil produksi pertanian organik dari kelompok Indah, kata Pak Tani, nantinya direncanakan akan dipasarkan secara khusus di Kota Idi Rayeuk setiap Senin dan Kamis.
“Kita berharap doa dan dukungan semua pihak, sehingga Aceh Timur benar-benar punya hasil produksi pertanian organik berupa sayur-sayuran. Semoga juga demplot KTW Indah ini menjadi acuan untuk desa-desa lainnya di Aceh Timur khususnya,” papar mantan guru SD tersebut.
Tambahnya, bahwa seluruh pembiayaan untuk KWT Indah Desa Seunubok Simpang Kecamatan Darul Aman, selain mengunakan dana pribadi Pak Tani, juga dari swadaya anggota Kelompok Wanita Tani (KWT) Indah. (*)