Aceh Timur – Satu unit sepeda motor Jupiter MX milik editor video media ini, Muzakir (24) warga Gampong Beusa, Kecamatan Peureulak Barat, Kabupaten Aceh Timur raib digondol maling, Rabu (27/11/2019) sekira pukul 16.00 WIB.
Kata Muzakir, seperti biasa dan setiap hari, sepeda motor Yamaha Jupiter MX BL 4534 DU miliknya itu diparkir di samping warung kopi tempat dirinya biasa nongkrong dan berkatifitas.
“Sejak pagi sepeda motor, saya parkir ditempat biasa dan tidak saya kunci setang. Saya tidak menaruh curiga karena sudah sering saya parkir di sana. Saya selalu beraktifitas mengedit video di warung tersebut,” cerita Zakir atau sering disapa Zakir Meujandreng.
Sore tadi, lagi asyik dirinya mengedit video, sekira pukul 17.00 WIB, tiba-tiba pemilik warung mengatakan, bahwa pemilik warung mendengar ada suara sepeda motornya dari arah samping warung dan langsung tancap gas ke arah barat.
“Mendengar hal itu saya langsug beranjak dan melihat sepeda motor. Sangat terkejut ketika saya melihat sepeda motor milik saya itu tidak ada lagi diparkiran,” kata Muzakir.
Kemudian dirinya bersama teman-teman wartawan lainnya mencoba mencarinya ke arah Bagok dan Kuta Binje. Hingga berita ini dilansir, Sepeda motor Jupiter MX tahun 2008 warna putih hitam les silver, BL 4534 DU milik Muzakir belum diketahui keberadaanya. Bagi masyarakat yang melihatnya segera laporkan ke pihak Kepolisin terdekat. (*)