FREELINENEWS.COM | IDI – Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh Timur, dan jajarannya melaksanakan Pemungutan Suara Lanjutan (PSL) surat suara DPRK dapil 1 Aceh Timur, di Cabang Rutan Idi, Sabtu (27/4) pagi.
“Pemungutan Suara Lanjutan (PSL) di Cabang Rutan Idi, kita laksanakan atas dasar Rekmondasi dari Panwaslih Aceh Timur,” ujar Ketua KIP Aceh Timur Zainal Abidin kepada Freelinenews.
Lanjut Zainal, terlaksananya PSL di Cabang Rutan Idi, karena tersedianya logistik surat suara dari KPU RI di Jakarta.
“DPT pengguna hak pilih dari Dapil 1 untuk surat Suara DPRK berjumlah 88 orang dengan rincian Tps 7 sebanyak 26 orang serta Tps 8 sebanyak 62 orang dan semuanya menggunakan hak pilih nya,” pungkas Zainal.
Dari pantauan Freelinews, Pemungutan Suara Lanjutan di Cabang Rutan Idi berlangsung tertip dibawah penjagaan ketat pihak Kepolisian Polres Aceh Timur, serta pengawasan pihak Panwaslih Aceh Timur yang merekmondasikan Pemungutan Suara Lanjutan. (*)